Kamis, 15 November 2012

CLIENT SERVER



 Kelebihan dan Kekurangan Client-Server

Kelebihan client -server :
1. kecepatan akses lebih tinggi, karena sebagai penyedia fasilitas jaringan dan pengelolaanya lebih khusus oleh satu komputer (server) dimana kompeter tersebut tidak dibebani sebagai client.
2. sistem keamanan dan administrasi jaringan lebih baik.
3. sistem backup data lebih baik, karena dilakukan pada pusat (server), dan akan mem-backup data yang ada di dalam jaringan.
Kelemahan client-server :
1. biaya lebih mahal.
2 diperlukan komputer khusus yang berkemampuan lebih yang ditugaskan sebagai server.
3. kelangsungan jaringan bergantung pada server, bila jaringan pada server terganggu, maka semua akan ikut terganggu,

Client-Server adalah arsitektur jaringan yang memisahkan client(biasanya aplikasi yang menggunakan GUI ) dengan server

1.Pengertian Mail Server
Adalah Perangkat lunak program yang mendistribusikan file atau informasi sebagai respons atas permintaan yang dikirim via email, juga digunakan pada bitnet untuk menyediakan layanan serupa http://FTP.
2.Pengertian DHCP Server
DHCP merupakan singkatan dari Dinamyc Host Configuration Protocol adalah sebuah layanan yang secara otomatis memberikan nomor IP kepada komputer yang memintanya. komputer yang memberikan nomor IP inilah yang disebut sebagai DHCP server, sedangkan komputer yang melakukan request disebut DHCP Client.
fungsi DHCP
Seperti yang sudah diterangkan. fungsi DHCP ini adalah dapat memberikan nomor IP secara otomatis kepada komputer yang melakukan request.
3.Pengertian Web Server
Web Server adalah sebuah perangkat lunak server yang berfungsi menerima permintaan HTTP atau HTTPS dari klien yang dikenal dengan web browser dan mengirimkan kembali hasilnya dalam bentuk halaman-halaman web yang umumnya berbentuk dokumen HTML. Salah satu server web yang terkenal di linux adalah
Apache. Apache merupakan server web antar platform yang dapat berjalan di beberapa platform seperti linux dan windows.
4.Pengertian FTP Server
FtP adalah File Transfer Protocol (FTP) adalah suatu protokol yang berfungsi untuk tukar-menukar file dalam suatu network yang menggunakan TCP koneksi bukan UDP.
Dua hal yang penting dalam FTP adalah FTP Server dan FTP Client.
FTP server adalah suatu server yang menjalankan software yang berfungsi untuk memberikan layanan tukar menukar file dimana server tersebut selalu siap memberikan layanan FTP apabila mendapat permintaan (request) dari FTP client.
FTP client adalah computer yang merequest koneksi ke FTP server untuk tujuan tukar menukar file. Setelah terhubung dengan FTP server, maka client dapat men-download, meng-upload, merename, men-delete, dll sesuai dengan permission yang diberikan oleh FTP server.
Tujuan dari FTP server adalah sebagai berikut :
• Untuk tujuan sharing data
• Untuk menyediakan indirect atau implicit remote computer
• Untuk menyediakan tempat penyimpanan bagi user
• Untuk menyediakan transfer data yang reliable dan efisien
5.Pengertian Proxy Server
Proxy server bekerja dengan menjembatani komputer ke Internet.

Kelebihan & Kekurangan PHP
Beberapa kelebihan PHP :
  1. 'Bahasa pemrograman PHP adalah sebuah bahasa script yang tidak melakukan sebuah kompilasi dalam penggunaanya.'
  2. 'Web Server yang mendukung PHP dapat ditemukan dimana - mana dari mulai apache, IIS, Lighttpd, hingga Xitami dengan konfigurasi yang relatif mudah.'
  3. 'Dalam sisi pengembangan lebih mudah, karena banyaknya milis - milis dan developer yang siap membantu dalam pengembangan.'
  4. 'Dalam sisi pemahamanan, PHP adalah bahasa scripting yang paling mudah karena memiliki referensi yang banyak.'
  5. 'PHP adalah bahasa open source yang dapat digunakan di berbagai mesin (Linux, Unix, Macintosh, Windows) dan dapat dijalankan secara runtime melalui console serta juga dapat menjalankan perintah-perintah system.'
Kelemahan PHP:
1.      Tidak ideal untuk pengembangan skala besar
2.      Tidak memiliki sistem pemrograman berorientasi objek yang sesungguhnya (sampai versi 4 ini)
3.      Tidak bisa memisahkan antara tampilan dengan logik dengan baik (walau penggunaan template dapat memperbaikinya)
4.      PHP memiliki kelemahan security tertentu apabila programmer tidak jeli dalam melakukan pemrograman dan kurang memperhatikan isu dan konfigurasi PHP
5.      Kode PHP dapat dibaca semua orang, dan kompilasi hanya dapat dilakukan dengan tool yang mahal dari Zend ($2000).

Jumat, 09 November 2012

Seperti Mentari di Pagi Hari



Seperti mentari yang datang dipagi hari
Memberikan semangat dengan sinar yang indah
Menggenggam kuat kenyataan diraga diri
Tetap bergejolak walau terkadang merasa lelah
Setiap hari bermandikan warna warni pelangi
Mengagungkan secuil peristiwa penuh makna
Mencakup arti banyak kata yang tercipta dimuka bumi
Melangkah di iringi banyak air mata
Memilih satu jalan untuk berlari menggapai mimpi
Meski dihadapkan dalam lembar kesunyian hampa
Akan menatap kedepan dengan semangat dan senyuman setulus hati...

Kamis, 08 November 2012

Cerita Kehidupan Lewat Radio


"Sekilas cerita iseng yang berbaur dengan kisah nyata, dari hobi saya yang suka dengerin radio karna insomnia. Silahkan di baca, semoga bermanfaat ^_^"

Pagi ini tepat tanggal 16 mei 2012 aku memulai lagi hariku dengan insomnia penyakit yg membuat seseorang susah tidur. Ini masih jam 3 dini hari, tapi karna terbangun aku tak bisa memaksa mataku untuk terpejam lagi. Aku berusaha menenangkan diri, dengan mendengarkan radio yang siaran 24jam.
Saat lagu berhenti penyiar mulai mengalunkan suaranya yang merdu, kebetulan penyiar itu seorang lelaki makanya saat ia membuka line telpon, para wanitalah yang mendominasi menjadi penelponnya. Terdengar sekali mereka mengagumi penyiar ini, ya mungkin para gadis-garis itu menghayalkan seorang cowok  yg perfect banget dibalik suaranya yang lumayan cool itu.
Ia mulai membaca sms masuk yang sejak awal diberinya tema “ Ingin Apa Hari ini ”, sms pertama yang ia baca menulis “ Aku pengen hari ini menjadi lebih baik, dan bla bla bla”. Masih dengan suara yang semangat meskipun ia belum tidur, ia membaca sms kedua  dari seorang pendengar perempuan  sebut saja namanya KIKI isinya“  Aku ingin saat aku terbangun dari tidurku esok pagi Bunda ada disisiku lagi” sesaat penyiar itu terdiam lalu menghela nafas dan melanjutkan membaca dari awal lagi dengan suara lebih rendah.
“ Aku ingin saat aku terbangun dari tidurku esok pagi Bunda ada disisiku lagi, membelai rambutku dan membangunkanku sambil memanggil namaku dengan suara lembutnya. Walaupun aku tau itu gak akan mungkin, karena Bundaku udah pergi ketempat yang lebih indah “. Tanpa sadar air mata menggenang dimataku yang saat inipun ikut merasa pilu. Aku menangis membayangkan aku adalah dia, aku takkan mungkin sanggup karena Bunda adalah harta yang istimewah dan paling berharga dihidupku. Tanpa dia aku mana mungkin bisa hidup dengan kebahagiaan didunia. Karena kasih sayang yang diberikan oleh seorang Ayah takkan pernah dan takkan mungkin sama rasanya dengan kasih sayang diberikan oleh seorang Bunda. Bukan ingin membedakan, tapi semua orang juga tahu bahwa Surga ada dibawah telapak kaki Ibu jadi pantas jika  seorang Ibu itu sangat ISTIMEWAH.
Saat itu juga aku langsung berdoa dan berharap kepada PEMILIK SEMESTA agar Dia memberikan kebahagiaan dan semangat setiap detiknya pada Bundaku dan semua Bunda dimuka Bumi. Karna aku tahu tak ada yang rela jika harus kehilangan senyumannya. Lalu aku menghela nafas sambil mengusap air yang mengalir dari mataku. Dan aku memejamkan kedua mataku hingga akhirnya akupun tertidur. . .
Sekian cerita kali ini, terima kasih udah mau luangin waktu buat baca,,,
Salam senyum, salam bahagia, dan salam semangat!!!

Selasa, 06 November 2012



Andai Aku Menjadi Ketua KPK

Sebuah kalimat yang menafsirkan sebuah pengandaian besar para pemilik hati, yang merindukan kejujuran sang pengumbar janji sebagai Wakil Rakyat tetapi “Memakan Uang Rakyat”.

Dan aku adalah salah satu pemilik hati yang merindukan kejujuran itu. Jika aku seorang Ketua KPK, aku akan melakukan pemberantasan korupsi dengan cara memanggil Hipnoteraphis yang handal di Indonesia. Tidak akan aku beritahu 1 orang pun saat pengeksekusian hipnotis berlangsung, kecuali hipnotherapis tersebut. Aku akan mempersiapkan tempat atau sebuah ruangan khusus tamu VIP tertutup, misalnya tempat karaoke dan mengajak terdakwa bertemu dan berbincang santai dengan 2 orang teman yang tidak disadari oleh terdakwa adalah seorang hipnoteraphis. Setelah terdakwa mulai merasa nyaman tanpa sadar ia telah terhipnotis, saat itulah aku akan menanyakan semua permasalahan kepada si terdakwa. Dan hasil finalnya, aku mendapatkan jawaban yang tidak ditutupin sedikitpun. Hahahahaha,,,, aneh sih, tapi lumayan efisien kan untuk memberantas korupsi. Tanpa perlu melibatkan banyak pihak dan KPK dapat membuka titik terang permasalahan lebih cerah. Lagi pula hal yang paling dan sangat bisa dipercaya adalah “diri sendiri” kan…

Setelah itu aku yakin banyak sekali para penghuni tahanan koruptor, tidak menutup kemungkinan para wakil rakyat dari jabatan terendah sampai yang tertinggi. Bahkan bisa saja pemimpin Negarapun ikut serta dalam pengkoruptoran. Tapi balik lagi “para koruptor juga manusia”, tetap saja dalam tanda kutip adalah manusia yang tak punya HATI!

Mereka tidak akan pernah tahu bagaimana perasaan rakyat yang membutuhkan pertolongan mereka, dengan cara memperbaiki kondisi yang buruk menjadi baik. Tidak perlu lebih baik, hanya dengan kata baik sajapun sudah cukup. Mereka para WAKIL RAKYAT KORUPTOR yang tidak pernah meRAKYAT. Karena para koruptor itu adalah orang beruntung yang diizinkan Allah SWT lahir dikeluarga yang berkecukupan. Bukan lahir sebagai anak tukang sapu, pengemis atau anak dari seorang pemulung.





Andai aku menjadi seorang ketua KPK, selain dengan cara hipnoteraphis cara lain pemberantasan korupsi, yang aku lakukan sebagai Ketua KPK adalah mewujudkan sebuah keinginan membuat surat permohonan kepada Presiden RI. Agar hukuman para koruptor yang dijadikan tersangka bukan hanya dipenjara, tetapi mereka harus tinggal bersama keluarga pemulung selama setengah saja dari hukuman yang ditetapkan da tetap dalam penjagaan yg ketat. Karena masyarakat pun tahu bahwa hidup mereka dipenjara sangat menyenangkan. Saya begitu prihatin saat melihat berita ditelevisi tentang kenyaman mereka dipenjara, yang memiliki fasilitas lengkap karena adanya UANG.




Bukankah akan menjadi impas dengan mereka merasakan makna dari kata “MENDERITA” menjadi rakyat miskin yang telah direbut haknya dengan memfoyakan uang yang bukan milik mereka itu. Agar mereka menjadi jera dan tidak menganak pinakan timbulnya calon-calon koruptor lainnya. 


Allah SWT saja telah berfirman: “bahwa dari sebagian hartamu adalah milik fakir miskin dan anak yatim”

Tidakkah uang telah membutakan mata, hati, bahkan menutup telinga para koruptor dari kenyataan dunia yang kesenangannya hanya bersifat sementara. Mereka tidak menyadari bahwa telah hanyut dalam kedustaan dan kemunafikan, karena mereka telah membohongi hati nurani mereka sendiri.

Andai aku menjadi ketua KPK, aku akan memberantas korupsi dengan tegas dan meminta kepada Presiden untuk memberi wewenang seutuhnya dalam menyelidiki kasus korupsi. Dan aku akan berjanji bahwa aku tidak akan menyia-nyiakan kepercayaan Presiden dan yang paling utama adalah kepercayaan rakyat, karena rakyat kecil membutuhkan wakil dan pemimpin rakyat yang jujur, arif, dan bijaksana. Dan membuat kehidupan mereka menjadi baik, bukan malah membasmi semua impian rakyat yang mendampakan kehidupan yang layak dan indah.